Selasa, 19 Juli 2011

LOMBA FOTOGRAFI



Dalam rangkaian acara Forum Komunikasi Mahasiswa Nasional-Komunikasi dan Penyiaran Islam (FORKOMNAS-KPI) “Sarasehan Mahasiswa & Ketua Jurusan/Ketua Program Studi KPI Se-Indonesia” di Sekolah Tinggi Agama Islam Darussalam (STAIDA) Blokagung Banyuwangi, BEM-J Dakwah/Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI) STAIDA, menyelenggarakan Lomba Fotografi Tingkat SMA/Sederajat, Mahasiswa Se-Banyuwangi dan Mahasiswa KPI se-Indonesia terhitung mulai 21 Juli s/d 09 September 2011 dengan lokasi pengambilan foto bebas.

TEMA
1. Indahnya Bulan Puasa dan Hari Raya Idul Fitri.
2. Perjuangan Hidup Orang-Orang Sekitar Kita.
3. Potret Pendidikan Hari Ini.

SYARAT DAN KETENTUAN
1. Peserta adalah Siswa SMA/Sederajat dan mahasiswa aktif (Wilayah Banyuwangi) dengan melampirkan foto copy Kartu Pelajar dan KTM.
2. Peserta adalah Mahasiswa aktif (KPI se-Indonesia) dengan melampirkan foto copy KTM.
3. Memilih dari tiga tema yang telah ditentukan.
4. Kesesuaian foto dengan tema.
5. Setiap peserta boleh mengirimkan lebih dari satu foto, maksimal pengiriman 10 karya foto berbeda.
6. Menyertakan biaya administrasi Rp. 15.000 per foto.
7. Biaya administrasi dikirimkan melalui rekening panitia : Bank BRI No. Rekening :0023-01-02280750-5
a/n Ilham Zamzami.
8. Jenis kamera bebas (termasuk kamera HP).
9. Foto merupakan milik pribadi, orisinil, serta belum pernah dipublikasikan ke media massa dan belum pernah diikutsertakan pada lomba lain.
10. Foto tidak mengandung unsur SARA dan Pornografi.
11. Editing foto diperbolehkan hanya sebatas cropping, brightness, dan contrass. Sedangkan penambahan elemen dalam foto tidak diperkenankan.
12. Foto dicetak ukuran 10 R dan disertai CD (Soft Copy/File Foto).
13. Foto yang dikirimkan menjadi hak panitia, keputusan juri tidak dapat diganggu gugat.
14. Pendaftaran dan pengiriman hasil karya foto serta biaya administrasi paling lambat 09 September 2011.
15. Hasil karya peserta lomba fotografi akan dipamerkan pada tanggal 17-22 septeber 2011.

HADIAH
Total Hadiah 2,5 Juta Rupiah
Juara 1 : Uang + Sertifikat
Juara 2 : Uang + Sertifikat
Juara 3 : Uang + Sertifikat
Juara Favorit : Uang + Sertifikat
Ket : Juara 1,2,dan 3 diambil berdasarkan penilaian dewan juri. Sedangkan juara favorit diambil berdasarkan penilaian (suara terbanyak) dari pengunjung Pameran Fotografi.

KETERANGAN
Pengiriman hasil karya foto dimasukkan dalam satu amplop coklat berisikan :
1. Foto ukuran 10 R yang disertai CD (Soft Copy Foto).
2. Identitas Peserta (Nama, Alamat, Sekolah/Kampus, no.Tlp/HP
3. Foto Copy kartu pelajar dan KTM.
4. Keterangan Foto (Judul, Deskripsi Singkat, Waktu, dan Lokasi Pengambilan Foto).
5. Seluruh berkas dikirim ke Sekretariat Panitia Acara FORKOMNAS-KPI : Kampus STAIDA Lantai III Ruang Radio KPI IFADA FM , Jl. Pondok Pesantren Darussalam Blokagung-Karangdoro Kec. Tegalsari Kab. Banyuwangi JATIM 68485.
6. Khusus peserta wilayah Banyuwangi semua berkas Foto dan biaya administrasi bisa dikirimkan langsung ke sekretariatan Panitia atau bisa juga dikirimkan melalui pos. CP :
Azzam (085755468776), Ari (082141357148) Email : himakpi.staida@yahoo.co.id​